Inspirasi Baju Kerja Untuk Ibu Hamil, Longgar, Nyaman dan Tetap Fashionable

Menjadi wanita karir adalah sesuatu yang tidak mudah. Apalagi buat mereka yang telah berkeluarga dan sedang berbadan dua. Selain harus pintar-pintar membagi waktu untuk keluarga, mereka juga harus menghadapi kesibukan dunia kerja. Belum lagi ditambah dengan  ketidaknyamanan yang dirasakan tubuh saat hamil. Wah, calon ibu harus lebih peka dengan kesehatan diri sendiri juga kesehatan janin. 

Walaupun berat, bukan berarti kalian tidak bisa bekerja dengan nyaman. Agar tetap nyaman dalam menghadapi semua tantangan pekerjaan selama hamil, pemilihan busana harus sangat diperhatikan. Pastikan baju kamu berbahan adem dan lembut yang membuat kamu tidak kegerahan dan tetap nyaman dipakai seharian. Pastikan juga kamu memilih baju yang ukurannya longgar dan motifnya sederhana agar kamu tetap bebas bergerak saat hamil.

Overall longgar dirangkapi kemeja panjang seperti ini membuatmu tetap tampil kece saat hamil. Padukan dengan celana legging atau celana panjang khusus ibu hamil untuk penampilan yang lebih tertutup.

Dress model kimono ini juga bisa kamu jadikan outfit kerja. Padukan dengan statement necklace untuk penampilan yang chic dan modern.

Midi dress bermotif polkadot dengan karet elastis di bagian pinggang dan aksen pita di leher membuat penampilan kamu semakin manis meski tengah berbadan dua.

Kemeja longgar dengan aksen tali pita di perut ini sangat manis dikenakan saat kamu ingin tampilan segar tanpa harus mengenakan baju khusus ibu hamil. Pastikan celana yang kamu pakai juga nyaman dikenakan dan tidak membuat perut kamu begah ya.

Selain kemeja, kamu juuga bisa mengenakan blouse di kantor. Pilih blouse yang modelnya sederhana dan tidak terlalu ribet seperti ini.

Baju khusus ibu hamil ini juga sangat nyaman dikenakan saat perut semakin besar dan baju-baju yang lain sudah tidak muat lagi. 

Crop top, flare skirt dan long cardigan adalah perpaduan yang manis buat para bumil yang bekerja di kantor.  Outfit kece ini tetap bisa kamu pakai setelah dedek bayi lahir, lho.

Tunik dengan detail renda dan pita ini sangat menarik dan bisa kamu kenakan saat di kantor agar penampilan kamu tidak membosankan.

Gravatar Image
Hai,, pembaca yang budiman, menurut saya menganalisa perkembangan fashion di Indonesia itu sangat menyenangkan, karena trend fashion sendiri itu dinamis, dan selalu mengalami perkembangan. Dan semoga apa yang saya tulis di sini bisa bermanfaat buat para pembaca.