Penampilan Pria Idaman Para Wanita

Menjaga penampilan bukan cuma kewajiban kaum hawa saja, ya. Pria pun wajib menjaga penampilan mereka agar tetap terlihat menarik. Selain sangat memperhatikan penampilan diri mereka sendiri, penampilan pria yang mereka lihat pun juga tidak luput dari perhatian mereka. Jadi buat kamu yang lagi pedekate sama cewek harus mulai teliti dalam menentukan gaya busana yang ingin dipakai. Siapa sih yang tidak suka dipuji oleh orang yang spesial untuknya? Untuk menjaga penampilan, yang harus diperhatikan adalah cara berpakaiannya, karena pakaian yang dikenakan dapat menampilkan kepribadian si pemakai sendiri. Berikut ini adalah beberapa gaya penampilan pria yang disukai wanita.

1. Kemeja

Kemeja bisa membuat kalian terlihat begitu menarik karena pakaian ini dengan mudah dapat memberikan kesan rapi, namun tetap santai dan tidak kaku. Apalagi sekarang banyak motif kemeja yang ditawarkan. Kemeja ini bisa kalian padukan dengan celana panjang yang berwarna netral, seperti jeans.

Kemeja Pria
Kemeja Pria

 

2. Penampilan santai dengan kaos dan celana jeans

Bagi cowok yang tidak suka memakai kemeja, bisa memilih penampilan kasual dan sederhana seperti kaos dan celana jeans. Gunakan kaos dan celana yang sesuai ukuran tubuh kalian ya, agar terlihat rapi dan tidak acak-acakan.

Kaos dan celana jeans
Kaos dan celana jeans

 

3. Bersepatu

Walaupun dalam acara santai, wanita lebih cenderung menyukai pria yang bersepatu lho.Sepatu akan membuat kamu terlihat rapih dan sopan. Sekarang banyak dijual berbagai model sepatu yang cocok digunakan di acara santai. Jadi, kesan formal atau santai, sekarang tergantung modelnya…

pakai sepatu
pakai sepatu

 

4. Hindari skinny jeans, ya guys.

Selain baju, cowok juga harus pintar dalam memilih model celana. Untuk celana, cewek tidak suka mereka yang mengenakan skinny jeans, karena kesannya kurang rapi dan uhhh,,, sempit banget!!! Sebaliknya, Celana berpotongan lurus dan pas di kaki akan sangat menarik perhatian wanita.

Celana yang pas di kaki
Celana yang pas di kaki

 

5. Model rambut

Jangan lupakan rambut ya. Wanita tidak hanya sangat detil memperhatikan penampilan dirinya sendiri, penampilan orang lain juga. Apalagi gaya rambut. Wanita menyukai pria yang menjaga dan merawat kebersihan tubuhnya, termasuk rambut. Rambut panjang boleh, yang penting rapi dan tidak berbando.

Rambut-Belah-Pinggir-Rapi
Rambut-Belah-Pinggir-Rapi

 

6. Rapi, bersih dan wangi

Sama seperti model rambut, penampilan pria secara keseluruhan haruslah rapi, tidak lecek. Dan salah satu alasan wanita betah berlama-lama berada di dekat pria dalah wangi. Kami para wanita akan sangat merasa nyaman berada di dekat pria wangi dan bersih.

Pria wangi
Pria wangi
Gravatar Image
Hai,, pembaca yang budiman, menurut saya menganalisa perkembangan fashion di Indonesia itu sangat menyenangkan, karena trend fashion sendiri itu dinamis, dan selalu mengalami perkembangan. Dan semoga apa yang saya tulis di sini bisa bermanfaat buat para pembaca.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.